Artikel Terbaru

Faktor-faktor yang Mempengaruhi Hasil Belajar

Hasil belajar adalah kemampuan yang dimiliki oleh peserta didik setelah ia menerima pengalaman pembelajaran. Sejumlah pengalaman yang diperoleh peserta didik mencakup ranah kognitif, afektif dan psikomotor. Hasil belajar mempunyai peranan penting dalam proses pembelajaran karena akan memberikan sebuah informasi kepada guru tentang kemajuan peserta didi dalam upaya mencapai
tujuan-tujuan belajarnya melalui proses kegiatan belajar mengajar yang selanjutnya setelah mendapat informasi tersebut guru dapat menyusun dan membina kegiatan-kegiatan peserta didik lebih lanjut baik untuk individu maupun kelompok belajar.
Faktor-faktor yang mempengaruhi hasil belajar Menurut Munadi (Rusman, 2012:124) antara  lain meliputi faktor internal dan faktor eksternal:
  • Faktor Internal
  • Faktor Fisiologis. Secara umum kondisi fisiologis, seperti kesehatan yang prima, tidak dalam keadaan lelah dan capek, tidak dalam keadaan cacat jasmani dan sebagainya. Hal tersebut dapat mempengaruhi peserta didik dalam menerima materi pelajaran. 
  • Faktor Psikologis. Setiap indivudu dalam hal ini peserta didik pada dasarnya memiliki kondisi psikologis yang berbeda-beda, tentunya hal ini turut mempengaruhi hasil belajarnya. Beberapa faktor psikologis meliputi intelegensi (IQ), perhatian, minat, bakat, motif, motivasi, kognitif dan daya nalar peserta didik.
  • Faktor Eksternal
  • Faktor Lingkungan. Faktor lingkungan dapat mempengurhi hasil belajar. Faktor lingkungan ini meliputi lingkungan fisik dan lingkungan sosial. Lingkungan alam misalnya suhu, kelembaban dan lain-lain. Belajar pada tengah hari di ruangan yang kurang akan sirkulasi udara akan sangat berpengaruh dan akan sangat berbeda pada pembelajaran pada pagi hari yang kondisinya masih segar dan dengan ruangan yang cukup untuk bernafas lega.
  • Faktor Instrumental. Faktor-faktor instrumental adalah faktor yang keberadaan dan penggunaannya dirancang sesuai dengan hasil belajar yang diharapkan. Faktor-faktor ini diharapkan dapat berfungsi sebagai sarana untuk tercapainya tujuan-tujuan belajar yang direncanakan. Faktor-faktor instrumental ini berupa kurikulum, sarana dan guru
Menurut Sunarto (2009) faktor-faktor yang mempengaruhi hasil belajar antara lain:
  • Faktor Intern
Faktor intern adalah faktor-faktor yang berasal dari dalam diri seseorang yang dapat mempengaruhi prestasi belajarnya. Diantara faktor-faktor intern yang dapat mempengaruhi prestasi belajar seseorang antara lain:
  • Kecerdasan/intelegensi
  • Bakat
  • Minat
  • Motivasi
  • Faktor Ekstern 
Faktor ekstern adalah faktor-faktor yang dapat mempengaruhi prestasi belajar seseorang yang sifatnya berasal dari luar diri seseorang tersebut. Yang termasuk faktor-faktor ekstern antara lain:
  • Keadaan lingkungan keluarga
  • Keadaan lingkungan sekolah
  • Keadaan lingkungan masyarakat 
Sumber : 
Rusman. (2012). Belajar dan Pembelajaran Berbasis Komputer Mengembangkan Profesionalisme Guru Abad 21. Bandung: ALFABETA 

Subscribe to receive free email updates:

23 Responses to "Faktor-faktor yang Mempengaruhi Hasil Belajar"

  1. Mangga Juragan.... Kangge nawn nya??

    ReplyDelete
  2. mas sumbernya donk untuk yang munadi. hehe untuk tugas akhir. makasih ya. ijin copas dl

    ReplyDelete
  3. Maaf ya baru bisa di update lagi sumbernya, soalnya lagi ada kesibukan tugas akhir.. itu sumbernya baru untuk yang Munadi, yang Sunarto belum ketemu bukunya soalnya bukunya banyak yang di pinjem temen. Kalau ketemu lagi bukunya saya update lagi.
    Terima kasih sudah berkunjung, salam semuanya.

    ReplyDelete
  4. makasih ya informasinya..cz dah membantu saya dalam menyelesaikan tugas kuliah.

    ReplyDelete
  5. sama-sama. terimakasih telah berkunjung ke blog saya, silakan berkunjung kembali.

    ReplyDelete
  6. makasih sob artikelnya .. salam kenal ya

    ReplyDelete
  7. @lpsp Sama sama, terimakasih juga telah berkunjung, Salam kenal kembali

    ReplyDelete
  8. Makasih ya mas dedi artikelnya.ijin kopas tuk melengkapi materi pembuatan PTK.
    Teruskan berkarya. Sukses selalu.

    ReplyDelete