Artikel Terbaru

Faktor-faktor Penyebab Perkelahian Pelajar

Perkelahian pelajar atau yang sering disebut tawuran sering sekali terjadi disekolah. Bahkan, bukan hanya antarpelajar SMU, tetapi juga melanda sampai ke kampus. Dalam pandangan psikologi, setiap perilaku merupakan interaksi antara kecenderungan di dalam diri individu dan kondisi eksternal. Begitu juga dalam perkelahian pelajar terdapat sedikitnya 4 faktor psikologis yang menyebabkan seorang pelajar terlibat dalam perkelahian pelajar.


  • Faktor internal
Remaja yang terlibat perkelahian biasanya kurang mampu melakukan adaptasi pada situasi lingkungan yang kompleks. Kompleks disini artinya adanya keanekaragaman pandangan budaya, tingkat ekonomi, dan semua rangsangan dari lingkungan yang makin lama makin beragam dan banyak. Remaja yang terlibat perkelahian kurang mampu untuk mengatasi, apalagi memanfaatkan situasi itu untuk pengembangan dirinya. Mereka biasanya mudah putus asa, cepat melarikan diri dari masalah dan memilih menggunakan cara tersingkat untuk memecahkan masalah. 
  • Faktor keluarga 
Rumah tangga yang dipenuhi kekerasan jelas berdampak pada anak. Anak, ketika meningkat remaja, belajar bahwa kekerasan adalah sebagian dari dirinya, sehingga wajar kalau ia melakukan kekerasan pula. Sebaliknya, orangtua yang terlalu melindungi anaknya, menyebabkan si anak ketika remaja akan tumbuh sebagai individu yang tidak mandiri dan tidak berani mengembangkan identitasnya yang unik. 
  • Faktor sekolah 
Lingkungan sekolah yang tidak merangsang siswanya untuk belajar akan menyebabkan siswa lebih senang melakukan kegiatan di luar sekolah bersama dengan temannya. Selain itu, guru juga mempunyai peranan penting dalam mendidik siswa. 
  • Faktor lingkungan 
Lingkungan antara rumah dan sekolah yang sehari-hari di alami remaja, juga membawa dampak terhadap munculnya perkelahian. Misalnya lingkungan sempit dan kumuh, dan anggota lingkungan yang berperilaku buruk. Semua itu dapat merangsang remaja untuk belajar sesuatu dari lingkungannya, kemudian reaksi emosional yang berkembang mendukung munculnya perilaku berkelahi. 

Subscribe to receive free email updates:

20 Responses to "Faktor-faktor Penyebab Perkelahian Pelajar "

  1. Saya setuju dengan faktor faktor penyebab perkelahian pelajar yang ada diatas,karena keluarga,sekolah,dan lingkungan bisa menjadi penyebab perkelahian.jadi orang tua harus lebih untuk mengawasi anak anak nya.Nanang

    ReplyDelete
  2. Menurut saya, orang tua dan guru harus lebih ketat dalam mengawasi anak-anak sekolah. Agar mereka tidak terlibat hal-hal seperti diatas

    ReplyDelete
  3. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  4. Saya setuju dengan faktor faktor penyebab perkelahian pelajar yang ada di atas, dan menurut saya,sebaiknya orang tua maupun guru harus lebih ketat lagi dalam mengawasi anak anak agar tidak terjadi hal hal yang tidak di inginkan.seperti tawuran,perkelahian dll.Tati

    ReplyDelete
  5. Saya setuju dengan faktor faktor penyebab perkelahian pelajar yang ada di atas, dan menurut saya,sebaiknya orang tua maupun guru harus lebih ketat lagi dalam mengawasi anak anak agar tidak terjadi hal hal yang tidak di inginkan.seperti tawuran,perkelahian dll.Tati

    ReplyDelete
  6. Atin Komalasari13 March 2019 at 20:16

    Faktor-faktor tersebut lah yang menyebabkan perkelahian dikalangan pelajar. Sehingga harus ada nya solusi-solusi agar perkelahian tidak terjadi diantaranya :
    1. Orangtua idealnya jadi model yang baik bagi anak dan membuka komunikasi dengan anak secara baik,
    2. Di sekolah buatlah aturan yang jelas dan tegas sehingga anak mampu untuk beradaptasi dengan aturan tersebut,
    3. Sebagai guru idealnya tidak pilih kasih dan memberi perhatian terhadap semua siswa sesuai porsinya,
    4. Buatkan ruang dan aktifitas siswa supaya mereka dapat menyalurkan minatnya dengan baik,
    5. Libatkan remaja dalam kegiatan yang bersifat sosial sehingga mereka mampu untuk empati.

    ReplyDelete
  7. Saya setuju karena guru sangat penting dalam mendidik siswa karena jika guru2 kurang mendidik siswa2nya maka mereka akan melakukan apa saja yang mereka mau seperti yang tertera d atas

    ReplyDelete
  8. Ayu soraya 13 maret 2019 20:44
    Saya setuju karena guru sangat penting dalam mendidik siswa karena jika guru kurang mendidik siswa2nya maka mereka akan melakukan apa saja yang mereka mau seperti yang tertera di atas

    ReplyDelete
  9. Nur fani oktaviana 14 maret 2019 13:14
    Saya sangat setuju karena guru sangatlah penting dalam mendidik anak muridnya karna guru mrupkn org yg mnjdi tauladan bgi seorg siswa. Selain itu faktor keluarga juga hrs ditingkatkn dn diprhtikn karna dari keluarga lah seseorg mnjdi sprti apa kdpnnya.

    ReplyDelete
  10. Suci Nurhikmah 14 Maret 2019 13.30
    Saya setuju guru ikut serta mendidik siswa nya akan tetapi yang mendidik siswa itu bukanlah hanya guru,akan tetapi orang tua juga ikut serta mendidik anak-anak nya di rumah.
    Seperti orang tua,melarang anak nya untuk bermain dengan anak-anak yang tidak jelas.
    Dan seorang guru harus memberi motivasi untuk siswa nya agar tidak bertauran atau pun sebagainya.

    ReplyDelete
  11. Risna maret 14 2019 jam 13:56
    Saya setuju jika ke empat faktor tersebut menjadi penyebab terjadinya perkelahian antar pelajar apa lagi faktor keluarga jika orang tua tidak bisa mendidik anaknya dengan baik maka mereka akan berbuat seenaknya tanpa memikirkan apa yang akan terjadi selanjutnya

    ReplyDelete
  12. Sebab kurangnya pemantauan atau ada masalah bukanya di selesaykan dengan cara kekeluargaan bukan dengan cara kekerasan

    By:kamal

    ReplyDelete
  13. Yaa saya setuju dengan semua faktor tersebut...terutama faktor lingkungan karena lingkungngan berpengaruh pada pengembangan anak terutama anak remaja.

    ReplyDelete
  14. Orang tua sebaiknya mengawasi anak dengan ketat, supaya tidk terlibat hal-hal yg tidak diinginkn seperti diatas.
    By:febri yudi s

    ReplyDelete
  15. Menurut saya, faktor faktor diatas itu benar bahwa semua faktor di atas harus diperbaiki. Kemudian orang tua dan guru juga harus ikut serta untuk mendidik dan memberi pelajaran yang ketat supaya anak tidak terpengaruhi seperti hal hal di atas.
    By:Diki eka j.

    ReplyDelete
  16. Menurut saya faktor no.4 yang paling berpegaruh

    ReplyDelete
  17. Saya setuju dgn artikel tersebut,,karena dgn faktor tersebut kita dapat mengetahui tentang penyebab tawuran antar pelajar sehingga kita dapat menjaga diri kita dari hal yg TDK baik, baik itu di lingkungan, sekolah, keluarga ataupun tempat lainnya.
    By.Winda

    ReplyDelete
  18. Artikel tersebut sangat membantu ..jadi saya bisa tahu faktor penyebab tawuran antar pelajar

    ReplyDelete
  19. Menurut saya faktor tersebut benar bahwa faktor tersebut harus d perbaiki.dan orang tua,guru harus ikut serta dalam mendidik,memberi pelajaran yang ketat agar anak tidak mudah terpengaruhi oleh hal hal seperti di atas.
    By:warkini

    ReplyDelete
  20. Rumah tangga yang dipenuhi kekerasan jelas berdampak pada anak. Anak, ketika meningkat remaja, belajar bahwa kekerasan adalah sebagian dari dirinya, sehingga wajar kalau ia melakukan kekerasan pula.
    LukQQ
    Situs Ceme Online
    Agen DominoQQ Terbaik
    Bandar Poker Indonesia

    ReplyDelete